Proses evaluasi perlu dilakukan di berbagai bidang untuk mengetahui hasil kerja. Dalam proses belajar mengajar, guru juga perlu melakukan evaluasi pembelajaran. Namun sebelum melakukannya, Anda perlu mengetahui pengertian evaluasi pembelajaran dan contoh lengkapnya melalui artikel ini!
Pengertian Evaluasi Pembelajaran
Evaluasi pembelajaran merupakan proses untuk mendapatkan data dan informasi tentang hasil pembelajaran. Guru yang bertugas melakukan evaluasi pembelajaran tersebut.
Nanti hasilnya bisa dijadikan tolok ukur keberhasilan kegiatan pembelajaran. Selain itu, guru juga bisa menjadikan evaluasi pembelajaran sebagai langkah perbaikan untuk pembelajaran selanjutnya.
Tujuan Evaluasi Pembelajaran
Ada beberapa tujuan evaluasi pembelajaran, berikut di antaranya:
- Memantau setiap kegiatan dalam proses pembelajaran yang berjalan.
- Mengetahui apakah tujuan pembelajaran sudah tercapai atau belum.
- Melakukan evaluasi pada kinerja siswa dalam pembelajaran.
- Mengetahui apakah metode pembelajaran yang dipakai efektif.
- Memberikan feedback pada siswa maupun guru.
- Meningkatkan proses pembelajaran sehingga efektif dan efisien.
- Mengidentifikasi kesulitan pada peserta didik.
Aspek Evaluasi Pembelajaran
Pendidik harus mengacu pada beberapa aspek penting ketika melakukan evaluasi pembelajaran. Apa saja? Berikut di antaranya:
- Perasaan sosial, misalnya bagaimana siswa berkomunikasi dengan guru dan teman, beradaptasi dengan lingkungan, bersosialisasi di sekolah, dan lain-lain.
- Berpikir atau intelegensi, misalnya seperti bagaimana cara siswa mengolah berbagai informasi, mengambil keputusan, prinsip pemikiran, dan lain sebagainya.
- Seni dan budaya, misalnya kecintaan siswa terhadap seni dan budaya.
- Keyakinan sosial dan kewarganegaraan, misalnya pandangan siswa terhadap kondisi bangsa saat ini.
- Minat, bakat, dan hobi yang berpengaruh pada kreativitas dalam kelas.
Tipe-Tipe Rubrik Evaluasi Pembelajaran
Agar lebih memahami pengertian evaluasi pembelajaran dan contoh, Anda perlu mengetahui tipe-tipe rubrik evaluasi pembelajaran. Rubrik merupakan alat untuk menilai kemampuan siswa. Berikut ini tipe-tipe rubrik:
1. Rubrik Analitik
Tipe rubrik untuk evaluasi pembelajaran yang pertama yaitu rubrik analitik. Kriteria pada rubrik analitik cukup spesifik. Selain itu, setiap kriteria akan dievaluasi terpisah dengan kriteria lainnya.
Hasil evaluasi dari rubrik analitik sangat spesifik dan detail. Hal ini tentu saja cukup menguntungkan karena feedback atau umpan baliknya lebih jelas. jadi, lebih mudah untuk meningkatkan kinerja para siswa.
2. Rubrik Holistik
Selanjutnya adalah tipe rubrik holistik yang memberikan penilaian terhadap seluruh kinerja siswa. Tipe ini cukup banyak digunakan oleh guru dalam menilai kinerja siswa dalam pembelajaran.
Pada umumnya, skala penilaian pada rubrik holistik sangat sederhana. Contohnya yaitu kurang, cukup, baik, atau sangat baik. Rubrik holistik hanya berisi gambaran umum dari kinerja siswa secara keseluruhan.
3. Rubrik Pilihan Ganda
Evaluasi pembelajaran sangat penting untuk mengetahui pemahaman siswa terhadap materi yang pernah diajarkan. Rubrik pilihan ganda membantu mengevaluasi pemahaman siswa terhadap materi.
Sesuai namanya, rubrik terdiri dari serangkaian pertanyaan pilihan ganda. Jawabannya berisi jawaban benar dan salah. Skor siswa berdasarkan jumlah jawaban benar yang didapatkan. Biasanya, rubrik pilihan ganda digunakan untuk mengetahui pemahaman siswa terhadap konsep yang perlu diingat.
4. Rubrik Portofolio
Jika ingin melakukan evaluasi kinerja siswa dalam jangka waktu lebih lama, maka para guru bisa menggunakan rubrik portofolio. Jenis rubrik satu ini biasanya digunakan untuk penilaian siswa selama satu semester.
Melalui rubrik portofolio, guru bisa melihat bagaimana kinerja siswa secara menyeluruh. Kinerja dilihat dari portofolio seperti proyek, tugas, karya, dan aktivitas lain selama periode yang telah ditetapkan.
5. Rubrik Skala Likert
Tipe rubrik terakhir untuk evaluasi pembelajaran adalah rubrik skala likert. Jenis rubrik ini menggunakan skala penilaian berdasarkan beberapa pernyataan dalam bentuk tanggapan.
Siswa perlu memberikan tanggapan, dan setiap tanggapan memiliki skor penilaian berbeda-beda. Biasanya, rubrik skala likert digunakan untuk mengukur persepsi siswa, keterlibatan dalam kelas, dan lain sebagainya.
Contoh Rubrik Evaluasi Pembelajaran
Berikut ini merupakan contoh rubrik evaluasi pembelajaran:
Nama Siswa: …………………..
Tema: ……………………………
Kriteria Penilaian | Skor | Keterangan |
Memahami konsep | ||
Mengaplikasikan konsep | ||
Keterampilan pemecahan masalah | ||
Kemampuan membuat argumen valid dan logis | ||
Mendengar pembelajaran dengan baik | ||
Aktif dalam kelompok | ||
Mampu bekerja sama |
Skala penilaian:
1 = Sangat Kurang
2 = Kurang
3 = Cukup
4 = Baik
5 = Sangat Baik
Demikianlah pembahasan mengenai pengertian evaluasi pembelajaran dan contoh. Apakah Anda sudah memahami apa itu evaluasi pembelajaran? Semoga pembahasan di atas bisa membantu Anda melakukan evaluasi yang efektif demi tujuan pendidikan tercapai.