Macam Jenis Cuaca dan Faktor Penyebab Terjadinya

Daftar Pustaka

Cuaca

Berbagai negara di dunia memiliki cuaca yang berbeda-beda bergantung pada wilayahnya. Negara-negara di Eropa umumnya memiliki iklim sub tropis sedangkan negara asia dan afrika pada umumnya memiliki iklim tropis.

Apakah kamu mengetahui kenapa hal itu bisa terjadi dan bagaimana cara tepat menghadapinya? Untuk itu kamu bisa menyimak pembahasan dari kami pada kesempatan kali ini mengenai berbagai musim di dunia dan bagaimana cara menghadapinya.

Setiap tahunnya berbagai negara di dunia mengalami pergantian musim yang disebabkan oleh pergeseran semu matahari. Jika letak matahari di bagian bumi selatan akan lebih dekat dengan matahari maka belahan bumi tersebut akan mengalami musim panas.

Begitu juga dengan belahan bumi lain yang pastinya akan mengalami perubahan musim berdasarkan pada gerak semu matahari tersebut. Simak pembahasan di bawah ini agar kamu bisa mengetahui cara menghadapinya dengan tepat.

Cuaca
Cuaca

Mengenal Apa Itu Cuaca

Pernahkan kamu berpikir kenapa setiap hari bisa terjadi hujan, panas, angin yang kencang, salju, dan lain sebagainya? Hal merupakan salah satu jenis perubahan iklim disebabkan karena perbedaan tekanan udara, suhu, dan juga kelembapan antara suatu tempat dengan tempat lainnya.

Sedangkan menurut pengertiannya sendiri iklim atau cuaca adalah keadaan atmosfer yang menggambarkan beberapa hal seperti derajat panas atau dingin, basah atau kering, tenang atau badai, cerah atau berawan, dan lain sebagainya.

Sebagian besar fenomena perubahan iklim ini juga hanya terjadi di lapisan terendah atmosfer bumi, yaitu troposfer letaknya berada tepat di bawah stratosfer. Setiap tempat memiliki perbedaan iklim bergantung pada pada tekanan udara, suhu, dan juga kelembapan udara yang ada di tempat tersebut.

Perubahan cuaca terjadi terutama karena adanya perbedaan tekanan udara, suhu dan kelembapan antara satu tempat dengan tempat lainnya. Perbedaan ini dapat terjadi karena sudut matahari di setiap tempat tertentu, yang bervariasi menurut garis lintang dari daerah tropis.

Dengan kata lain, semakin jauh dari daerah tropis, maka akan semakin rendah sudut matahari, menyebabkan lokasi tersebut menjadi lebih dingin karena penyebaran sinar matahari dipermukaan yang lebih besar.

Sedangkan perbedaan musim antara negara-negara di Eropa dan asia disebabkan karena jauh dekatnya negara tersebut dengan garis khatulistiwa. Semakin dekat suatu negara dengan garis khatulistiwa maka negara tersebut akan memiliki iklim tropis dan juga sebaliknya akan memiliki iklim sub tropis.

Faktor Penyebab Terjadinya Perubahan Cuaca

Jika kamu belum tahu ada beberapa unsur yang menjadi pembentuk, diantaranya adalah sinar matahari, suhu udara, kelembapan udara (humidity), awan, curah hujan, dan juga angin yang berhembus pada siang maupun malam hari.

1. Sinar Matahari

Matahari merupakan pengatur iklim di bumi sangat penting dan merupakan sumber energi utama bumi. Energi matahari dipancarkan ke segala arah dalam bentuk gelombang elektromagnetik. Penyinaran Matahari ke Bumi dipengaruhi oleh kondisi awan dan perbedaan sudut datang sinar matahari.

2. Suhu Udara

Suhu udara merupakan keadaan panas atau dinginnya udara yang memiliki sifat menyebar dan berbeda-beda pada setiap daerah. Misalnya saja pada daerah lebih tinggi maka akan memiliki suhu udara lebih rendah jika dibandingkan dengan daerah dekat pantai.

3. Faktor Perubahan Cuaca Karena Kelembapan Udara

Di dalam udara, terdapat air yang terbentuk karena penguapan. Semakin tinggi suhu udara, semakin banyak uap air terkandung di dalamnya. Hal ini berarti, udara yang ada menjadi semakin lembap. Jadi, Humidity adalah banyaknya uap air dikandung oleh udara. Alat pengukurnya adalah higrometer.

4. Curah Hujan

Curah hujan merupakan jumlah hujan yang jatuh pada suatu daerah dalam waktu tertentu. Untuk mengetahui besar-kecilnya curah hujan, biasanya digunakan alat yang disebut penakar hujan (Rain Gauge).

5. Angin

Angin adalah udara yang bergerak dari daerah yang bertekanan tinggi (maksimum) ke daerah bertekanan rendah (minimum). Perbedaan tekanan udara disebabkan oleh adanya perbedaan suhu udara.

Jika suhu udara tinggi, maka tekanannya rendah dan sebaliknya. Alat untuk mengukur arah dan kecepatan angin disebut anemometer. Berbagai macam faktor tersebutlah yang menyebabkan perubahan cuaca baik di Indonesia maupun di luar negeri.

Tags

Bagikan:

Also Read